Sunday, May 4, 2014

PENCEGAHAN HAMA DAN PENYAKIT IKAN

PENCEGAHAN HAMA DAN PENYAKIT IKAN
Secara umum hal-hal yang dapat dilakukan untuk mencegah timbulnya hama dan penyakit pada kegiatan budidaya ikan antara lain adalah :
 *Pengeringan dasar kolam secara teratur setiap selesai panen.
* Pemeliharaan ikan yang benarbenar bebas penyakit.
* Hindari penebaran ikan secara berlebihan melebihi kapasitas atau daya dukung kolampemeliharaan.
* Sistem pemasukan air yang ideal   adalah paralel, tiap kolam diberi  satu pintu pemasukan air.
* Pemberian pakan cukup, baik kualitas maupun kuantitasnya.
* Penanganan saat panen atau pemindahan benih hendaknya dilakukan secara hati-hati dan benar.
* Binatang seperti burung, siput, ikan seribu (Lebistus reticulatus peters) sebagai pembawa
   penyakit jangan dibiarkan masuk ke areal perkolaman.

Pencegahan Hama
Pada pemeliharaan ikan di kolam hama yang mungkin menyerang antara lain lingsang, kura-kura,
biawak, ular air, dan burung. Hama lain berupa hewan pemangsa lainnya seperti; udang, dan seluang
(Rasbora). Ikan-ikan kecil yang masuk kedalam kolam akan menjadi pesaing ikan yang dipelihara dalam hal mencari makan dan memperoleh oksigen. Untuk menghindari serangan hama pada kolam
sebaiknya semak belukar yang tumbuh di pinggir dan disekitar kolam dibersihkan. Cara untuk menghindari dari serangan burung bangau (Leptotilus javanicus), pecuk (Phalacrocorax carbo sinensis), blekok (Ramphalcyon capensis capensis) adalah dengan menutupi bagian atas kolam dengan tertentu sehingga dapat menahan atau menangkap partikel-partikel yang berukuran lebih besar dari diameter media filter tersebut lembararan jaring. Cara ini berfungsi ganda, selain burung tidak dapat masuk, juga ikan tidak akan melompat keluar.

No comments:

Post a Comment