Friday, March 28, 2014

MENGEMBANGKAN KOLONI SEMUT RANGRANG

MENGEMBANGKAN KOLONI SEMUT RANGRANG
Sarang semut yang sudah jadi, atau sudah nyaman ditinggali oleh semut akan lebih cepat berproduksi telur jika jumlah semut cukup banyak. Untuk memperbanyak jumlah warga sarang semut ini bisa dilakukan dengan cara sebagai berikut:

1.    Menunggu hingga semut berkembang biak sendiri.
2.    Menambahkan semut-semut baru
3.    Menambah  sarang baru dan isinya

Hal ini perlu kehati-hatian dalam pelaksanaannya, karena jika keliru maka bukan sarang semut/koloni yang bertambah banyak malah berkurang karena mereka akan saling serang. Untuk itu diperlukan peralatan khusus untuk membantu pelaksanaan.

1.    Menungu hingga semut berkembang biak sendiri.
Ini yang paling mudah dilakukan namun untuk samapi siap panen harus menungu setidaknya 4 – 5 bulan, sampai  koloni mempunyai cukup banyak semut dan telur yang dihasilkan juga cukup banyak.

2.    Menambahkan semut-semut baru
Jika kita mempunyai banyak semut baru maka pekerjaan rumah tangga semut akan lebih mudah dikerjakan semut. Hal ini karena jumlah mereka cukup banyak. Untuk memperoleh semut baru diantaranya menggunakan cara;

a.    Mengambil dari sarang semut lain.
Yaitu kita memancing keluar sebagian semut yang ada disarang dengan memberikan makanan yang diletakkan di luar sarang. Sehingga banyak semut yang keluar untuk membawa masuk makanan pancingan tersebut, maka kita tinggal mengambilnya dan memasukkan kedalam ember yang sudah dilumuri tepung tapioca/kanji di sebelah dalamnya sehingga semut tidka bisa pergi karena licin. Caranya, dengan memasukkan kawanan semut baru ini kedalam toples/tempat khusus kemudian kita buatkan jembatan  antara sarang lama dengan yang baru ini. Jembatan biasanya berupa kayu atau bamboo kecil, yang panjangnya disesuaikan dengan jarak yang akan dihubungkan.

PENTING :Jika setelah diberi jembatan ternyata koloni semut tidak mau hidup dalam satu koloni dengan ditandai banyak semut yang mati, maka jembatan segera diambil. Dan dicari cara yang lain.

b.    Memancing membuat sarang dengan kroto
Setelah sarang pertama cukup banyak kroto, kita bisa menambah sarang dengan memancing semut kedalam rumah yang baru dengan cara kita pindahkan sebagian kroto yang ada di sarang lama sebagian ke sarang yang baru. Biasanya sebagian semut akan tinggal di sarang baru yang sudah ada krotonya.

c.    Menambah dengan membeli kroto
Waktu kita membeli kroto biasanya ada semut-semut yang juga ikut terbawa. Semut ini bisa kita masukkan kedalam koloni kita yang sudah terbentuk. Dengan cara seperti diatas. Hanya jangan sampai semut yang sudah kita pelihara pindah ke lokasi dimana kroto kita tempatkan. Yaitu dengan mengambil kroto dengan tempatnya jika dirasa semut-semut sudah berpindah seluruhnya. Tapi hati-hati dengan kebersihan kroto yg kita beli karena bisa cepat basi/busuk



demikian tata cara mengembangkan jumlah koloni semut rangrang dalam sarangnya yang telah kita buat sendiri untuk membudidayakan semut rangrang.

No comments:

Post a Comment